Simak Bedanya Bursa CPO dan Saham : Okezone Economy

Berita42 Dilihat

JAKARTA – Bursa crude palm oil (CPO) telah resmi diluncurkan Kementerian Perdagangan.

Lantas apa bedanya dengan bursa saham?

Direktur Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (ICDX) Yugieandy Tirta Saputra menjelaskan yang diperdagangkan pada bursa CPO adalah barang fisik berupa komoditas dengan kontrak fisik sehingga terdapat proses penyerahan atau pengiriman fisik.

“Satu, yang diperdagangkan beda, yang satu saham yang satu komoditi dan komoditi yang ini tuh kontrak fisik ya, penyerahan fisik, jadi harus ada pengiriman,” kata Yugieandy, dikutip dari Antara, Jakarta pada Jumat (20/10/2023).

Sementara pada bursa saham menerapkan sistem perdagangan yang disebut running trade di mana sewaktu-waktu bisa muncul penawaran dan kecocokan dalam bertransaksi.

“Kalau di komoditi itu berbeda, karena kita lebih ke sifatnya seperti lelang gitu jadi ada berapa banyak yang masuki, berapa banyak yang masuk penjualan dan pembelian, nanti di akhir periode itu akan dihitung harganya berapa,” jelas Yugieandy.

Berbeda dengan perdagangan di bursa saham yang dapat dipantau per detik, terang Yugieandy, perdagangan pada bursa CPO dipantau setiap satu sesi transaksi.

“Jadi kita mau lihat satu sesi ini berapa, dilihat daripada harga yang di mana match-nya paling besar dan yang unmatch-nya paling sedikit,” ujar Yugieandy.


Follow Berita Okezone di Google News


Karena perdagangan di bursa CPO adalah kontrak fisik, pembeli harus melakukan pembayaran sesuai dengan tenggat waktu yang ditentukan yaitu paling lambat 2 hari setelah transaksi. Sementara penjual harus menuntaskan proses pengiriman dalam jangka waktu 15 hari setelah transaksi.

Sebagai informasi, ICDX dipercaya sebagai penyelenggara perdagangan di bursa CPO. Adapun dalam satu hari terdapat tiga sesi transaksi yang berlangsung setiap hari Senin sampai Jumat.

Baca Juga  Bantu Rakyat Bukan Sekadar Jargon

Sesi pertama dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga 11.00 WIB. Kemudian sesi kedua dibuka pada pukul 16.00 WIB hingga 17.00 WIB. Sedangkan sesi ketiga berlangsung pada pukul 20.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *