Serunya Sandiaga Uno Berjoget di Runway Istana Berbatik, Sukses Jadi Sorotan! : Okezone Lifestyle

Berita44 Dilihat

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Uno turut hadir dalam perhelatan Istana Berbatik yang di gelar di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Minggu malam (1/10/2023)

Malam ini, Sandiaga tampak tampil modis dengan jaket outer Batik warna biru cerah dan glossy yang dipadukan dengan dalaman inner putih bermotif kotak-kotak. Menariknya membuat jaket outer tersebut tampak modis dan kekinian, adalah karena memiliki detail zipper di bagian tengahnya, sehingga memberikan kesan formal namun tetap santai dan modis.

Tak hanya sukses tampil modis, malam itu, tingkah Sandiaga juga turut mencuri perhatian publik saat melenggang di atas runway sepanjang 150 meter itu bersama para menteri lainnya.

 BACA JUGA:

(Foto: Youtube Sekretariat Presiden) 

Pasalnya, Sandiaga tampak begitu menikmati iringan musik nan ‘ambyar’ yang dinyayikan oleh beberapa musisi yang hadir. Ia bahkan tak sungkan berjoget dan mengayun-ayunkan tangannya ke kiri dan ke kanan.


Follow Berita Okezone di Google News


Sandiaga tampak berjalan di samping Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian. Terlihat di depannya, juga terdapat beberapa menteri lain yang tampak tak kalah modis dalam balutan busana Batik masing-masing.

Selain dihadiri oleh para menteri kabinet Indonesia maju, acara Istana Berbatik juga menampilkan fashion show yang melibatkan sekitar 500 peserta yang terdiri dari para pejabat negara, public figure, perwakilan kerajaan-kerajaan nusantara, hingga para duta besar (dubes) negara-negara sahabat.

Dengan adanya keterlibatan dubes dari negara-negara sahabat sebagai model dan penayangan event ini di media-media nasional, maka Istana Berbatik ini dapat menjadi sarana yang tepat untuk mempromosikan batik di pasar internasional.

Baca Juga  Jadi Harapan Bangsa, PAN Gaet Anak Muda Ikut dalam Kegiatan Politik

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *